Demi Sinergitas, Karutan Tarutung Kunjungi Kejaksaan Negeri Tapanuli Utara

Demi Sinergitas, Karutan Tarutung Kunjungi Kejaksaan Negeri Tapanuli Utara
Ket. photo : Karutan Tarutung, Ismet Sitorus bersama Kajari Taput, Donny K Ritonga.

Kanalvisual.com - Taput, Sumut - Untuk meningkatkan sinergitas dengan Aparat Penegak Hukum di Kabupaten Tapanuli Utara, Karutan Tarutung, Ismet Sitorus didampingi Kasubsi Pengelolaan, Mian Simarmata, mengunjungi Kejaksaan Negeri Tapanuli Utara.

Keduanya disambut langsung Kepala Kejaksaan Negeri Tapanuli Utara, Donny K Ritonga didampingi Kaseksi Tindak Pidana Umum, Arpan Carles Padiangan di Ruangan Kajari Taput, Kamis (13/06/2024).

Karutan Tarutung, Ismet Sitorus dalam kesempatan itu mengatakam, bahwa dengan silaturahmi yang intens, sinergitas kedua institusi dapat tercapai.

"Semoga jalinan silaturahmi dan kerjasama yang telah terjalin baik selama ini dapat terus ditingkatkan. Hal tersebut tentu untuk mendukung dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Rutan Kelas IIB Tarutung ," sebut Ismet Sitorus.

Selain itu, dirinya juga mengharapkan kunjungan silaturahmi tersebut semakin meningkatkan kerjasama dan koordinasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Sementara itu, Kajari Tapanuli Utara, Donny K Ritonga mengungkapkan, begitu pentingnya meningkatkan kerja sama yang erat antara pihak Kejaksaan Negeri Tapanuli Utara dan Rumah Tahanan Negara, agar dalam pelaksanaan tugas dan fungsi dapat terlaksana dengan baik dan lancar. (Erwin Nababan).