Tinjau Kondisi Jalan Lintas Pesisir dan Kubu, Bupati Rohil : Akan Segera Diperbaiki

Kanalvisual.com - Rohil, Riau - Dalam rangka kunjungan kerja di Kecamatan Kubu dan Kubu Babussalam (Kuba), Bupati Rokan Hilir (Rohil), Afrizal Sintong kunjungi Jalan Lintas Kubu. Yang mana dalam waktu dekat akan segera dilakukan perbaikan, Sabtu (29/06/2024).
Jalan Kecamatan Kubu dan Kuba sudah berpuluh tahun rusak parah, setiap harinya jalan tersebut dilintasi oleh masyarakat untuk menjalankan aktivitas sehari-harinya, oleh karenanya sebentar lagi jalan tersebut akan segera diperbaiki.
Dijelaskan Bupati, dalam waktu dekat Jalan Lintas Kubu akan segera dilakukan perbaikan, ada beberapa titik ruas jalan yang akan segera dilakukan perbaikan, yakni Jalan Pesisir dan Jalan Kubu arah keluar dari kota kecamatan.
."Alhamdulillah, tidak beberapa lama lagi Jalan Lintas Kubu akan segera dilakukan perbaikan, Kita berharap masyarakat bisa saling mendukung dan mensupport pengerjaan nantinya," ucap Bupati.
Untuk pembagunan Jalan Lintas Kubu telah dianggarkan dana dengan menggunakan anggaran dari Dana Bagi Hasil (DBH) Kelapa Sawit.
"Beberapa ruas titik yang akan segera di perbaiki yakni Jalan Lintas Pesisir dan Jalan Lintas Kubu keluar. Untuk Jalan Lintas Kubu Keluar anggarannya sebesar 27 miliar dari DBH Kelapa Sawit. Insya Allah sebentar lagi akan dikerjakan dan ditenderkan," ujar Bupati.
Sedangkan untuk dana Jalan Lintas Pesisir yang memiliki 2 titik, 1 titik cukup menambah bobot tinggi jalan, 1 titik lagi untuk digit diperkirakan 1 kilo, 800 sehingga kalau ditotal keseluruhan nya diperkirakan sekitar 42 Milliar.
"Untuk total keseluruhan dari Jalan Kubu sampai jalur 2 diperkirakan sekitar 29 Milliar, mudah-mudahan cepat dikerjakan oleh Kontraktor dan pengerjaan sesuai dengan yang ditargerkan" jelas Bupati.
Hadir dalam acara tersebut, Asisten II, Nurhidayat, Assiten III, Samsuri, Kakankemenag, H. Khairul, Kadis BPSDM, Acil Rustianto, Kadis Diskominfotiks diwakili Kabid IKP, Juni Rahmad, Kadis DPMPTSP, Camat Kubu, Camat Kuba, Tenaga Ahli, Forkopimda serta dinas terkait. (Jekson, S.H).